Home » , » Web Server dan Database Server

Web Server dan Database Server

Posted by LincungTai on Wednesday, February 8, 2017

Web server dan database server bisa di ibaratkan jantung dan otak dari organisme internet. Tiap detakkan nya berasal dari web server dan tiap penyimpanan dan pemanggilan memorinya menuju ke dan datang dari sebuah database. Demikianlah dua komponen ini menjadi komponen utama dari sebuah aplikasi web yang tangguh, dan tepatlah jika keduanya menjadi sasaran favorit para Hacker. Untuk mengamankan aset-aset anda harus memahami teknologi yang ada di balik aplikasi Web, dan dalam beberapa kasus, anda dituntut untuk bisa menentukan titik lemah dalam dalam aplikasi tersebut yang bisa menjadi sasaran Hacking.

Dalam hal ini, kami menyajikan ulasan mendalam terhadap dua server yang dewasa ini paling banyak digunakan, yaitu Internet Information Service (IIS) dari Microsoft dan Apache dari Apache Software Foundation.


  • Web Server

Setiap kali sebuah browser berhubungan ke suatu situs web di internet (atau intranet), ia pasti terhubung ke web server. Server tersebut mendengarkan request pada jaringan dan menjawabnya kepada si pengirim permintaan dengan membawa data tertentu.


  • Apache

Sebagaimana dikemukakan oleh pendirinya, "Apache telah menjadi web server terpopuler di internet sejak bulan april 1996". Popularitas apache disebabkan oleh oleh tiga faktor dukungan platform, fitur-fitur, dan harga. Server Apache bekerja pada hampir semua platform yang terkenal termasuk NetBSD, Digtal UNIX, AIX, OS/2, Windows 3.x, SCO, HPUX, Macintoch, Linux dan berbagai macam platform lainnya. Selain itu web server Apache selalu menawarkan fitur-fitur bervariasi sehingga memberi sarana bagi para developer untu menciptakan dan memperluas desain situs web secara cepat. Ahirnya, tetapi bukan yang terahir, Web server Apache menawarkan harga jual terbaik, yaitu dapat diperoleh secara gratis.

Oleh karena dewasa ini ada lebih dari 56% Web server yang mengguanakan Apache (Netcraft 2001) dan yang terbaru, maka tidaklah mengherankan jika ia menjadi incaran para hacker. Setiap platform dan fitur yang ditambahkan juga menghadirkan kesempatan bagi penyerang untuk mengambil keuntungan dari kelemahan pemrograman.

Versi Apache yang akan kita bahas pada artikel ini adalah 2.0.32, sebuah versi yang berisi fitur berikut ini dengan implikasi keamanan nya :
  • Host Virtual
  • Server Side Includes
  • Halaman Web Dinamis dari CGI
  • Handler
  • Variabel-variabel Lingkungan
  • Pemetaan URL ke sistem file
Dengan kemajuan seperti itu Apache sangat menarik (atau sangat tidak menarik) baynyak orang. Banyak yang menjadikan Apache sebagai sasaran untuk menemukan kecacatan dan kemudian mengekploitasnya.

Untuk pembahasan versi Apache nya, akan kami bahas pada artikel selanjutnya. Terima kasih dan jangan lupa Subscribe.

Thanks for reading & sharing LincungTai

Previous
« Prev Post

1 comments:

  1. http://www.situskita.info/2017/02/web-server-dan-database-server.html

    ReplyDelete

Kategori